2captcha

2captcha

Sabtu, 23 Januari 2016

Analisa Website Layanan Publik (www.krl.co.id)

Share it Please


Analisa website Layanan public

KRL Commuter Jabodetabek

www.krl.co.id

 

  • Membangun Sebuah Situs


Mengidentifikasi Sasaran akhir

Sasaran akhir dari membangun website ini yaitu untuk memberikan informasi tentang KRL Commuter kepada para user, semisal rute KRL, jadwal KRL, hingga tarif KRL. Sehingga user terbantu dengan adanya website KRL ini.

Menjabarkan Daftar dari Topik-topiknya

Pada website ini tidak terlalu banyak menampilkan gambar, gambar pada website ini hanya pada rute KRL saja. Artikel yang ada pada website ini berisi berita tentang rencana pihak KRL Commuter. Pada bagian footer menampilkan info kontak berupa Hotline/SMS, social media yaitu facebook dan twitter.

Mengorganisir Isi

Secara garis besar, website dapat ditinjau dari tiga aspek, yaitu isi dan fungsionalitasnya, tampilan antar muka, serta teknik penyajiannya. Pengorganisasian isi dari website krl ini diperlukan untuk mengatur isi web dengan mengelompokan item atau materi kedalam kategori tertentu.

Menyediakan Struktur

Setelah materi diorganisir dengan baik, maka materi atau item tersebut diuraikan dengan ringkas dengan menempatkannya pada tingkatan-tingkatan untuk mengikuti kategori dalam sebuah organisasi.
Contohnya pada website ini adalah dapat mencari jadwal keberangkatan krl dengan cara memasukan kategori yang sudah disediakan, misalnya kategori “stasiun keberangkatan”.

Perubahan Bentuk Isi

Dalam situs ini, menggunakan sketsa/rancangan untuk mendaftar dalam melakukan pekerjaan menggambar dan prosesi storyboards atau rancangan kasar. Setelah proses tersebut telah dilalui, maka akan terbentuklah suatu garis besar agar dapat melakukan pengorganisasian pemikiran dan rencana.


  • Lima Attribut / Komponen Penunjang


Isi Textual

Isi dari website www.krl.co.id sudah sesuai dengan kebutuhan user. Penyajian informasi sudah jelas dan lengkap mulai dari artikel tentang KRL commuter yang selalu di update, Info perusahaan yang memberikan informasi tentang visi dan misi, jadwal KA commuter, tarif KA commuter hingga complain, tanggapan dan keluhan dari pemakai jasa KA commuter tersedia di website ini. Memudahkan user dalam memperoleh informasi yang akurat sesuai keinginan user.

Design grafis

1. Metafora

Metafora adalah aplikasi dari nama atau deskripsi istilah objek lain yang tidak dapat diartikan secara harfiah. Menghubungkan presentasi dan elemen-elemen visual dengan item-item yang berkaitan.
Pada website KRL Commuter terdapat unsur metafora, bentuk metafora yang digunakan adalah berupa gambar rute perjalanan KRL Commuter yang dibuat menggunakan Corel Draw.

2. Clarity (Kejelasan)
Clarity adalah alasan yang kuat / masuk akal digunakannya setiap elemen yang berada dalam suatu interface yang dibuat, tidak berlebihan, adanya ruang kosong (white space).
Pada tampilan web www.krl.co.id dari segi Clarity sudah cukup baik, karena tidak berlebihan dalam memasukkan elemen – elemen pada website, Susunan halaman yang teratur serta link – link yang jelas, informasi tentang info pelanggan, info terkait serta artikel tentang KRL commuter menambah kejelasan informasi. Pada bagian huruf website ini sangat jelas karena antara background dan huruf menggunakan warna yang sangat berbeda.
 
3. Consistency
Website ini termasuk website yang konsisten, terlihat dari segi pewarnaannya yang menggunakan warna biru, putih, abu-abu dan hitam (kecuali logo dan gambar). Penggunaan latar belakang sama untuk setiap halaman yaitu abu-abu dan menggunakan kotak untuk mengelompokkan setiap teks yang menggunakan warna putih. Warna teks menggunakan warna hitam dan biru. Header yang mencakup Menu dan search serta footer yang berisi info kontak dari KRL commuter tersedia atau selalu muncul di setiap halaman.

4. Alignment
Penggunaan Alignment menggunakan posisi Alignment left untuk bagian artikel, pada bagian footer yang berisi info kontak menggunakan posisi alignment center.

5. Proximility / Kerapatan


Kerapatan item satu sama lainnya menunjukkan keterhubungan antar item, sedangkan adanya jarak menunjukkan tidak adanya keterhubungan antar item, pada website www.krl.co.id kita ambil contoh pada halaman home disana ada bagian INFO PELANGGAN dan INFO TERKAIT yang dipisahkan dengan menggunakan kotak putih.

6. Contrast
Membuat tertarik, memandu mata melihat keseluruhan interface. Contrast dapat digunakan untuk membedakan aktifitas kendali. Pada website KRL Commuter ini tampilan contrast pada website ini kurang menarik, karena hanya sedikit item Contrast yang digunakan, hanya bidang kotak dengan background putih yang difungsikan untuk membungkus artikel ataupun menu – menu yang ada pada halaman.

Navigasi

Navigasi pada website ini telah lengkap guna memudahkan user dalam mencari informasi yang dibutuhkan. Pada halaman utama atau index memuat beberapa menu pokok yang berupa informasi tentang KRL Commuter sehinnga user bisa langsung mendapatkan informasinya.
Terdapat fasilitas pencarian (search) yang terdapat bagian header untuk mendapatkan informasi dari website.

Struktur

Header pada website ini berisi logo dari Commuter, fasilitas pencarian(search) dan navigasi utama. Footer pada bagian bawah berisi info kontak, akun resmi, serta copyright.
Pada website www.krl.co.id ini menggunakan struktur Non-linier karena tidak ada master page dan slave page yaitu pada website ini terdapat 5 halaman yaitu Home, Info Perusahaan, Produk & Layanan, Info KA Batal dan C – Area. Bila kita berada dihalaman Home lalu mengakses halaman C-Area dan ingin mengakses halaman Info perusahaan kita bisa langsung mengaksesnya karena tidak ada master page yang misalnya kita ingin mengakses halaman lain kita harus ke halaman Home terlebih dulu lalu mengakses halaman lain.

Link
Tingkat keberhasilan suatu link tergantung pada seberapa baik pengguna interface situs dapat meramalkan arah dari link. Seberapa baik pengguna interface situs dapat membedakan antara link yang satu dangan link yang lain yang menghubungkannya.
Pada website KRL Commuter ini link sesuai dengan yang di targetkan dan memberi kemudahan dalam memberikan informasi antar halama


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Followers

Follow Me

Follow The Author